LAKUKAN PKKS, PENGAWAS BINA BERBAGI DENGAN MENJADI PEMBINA UPACARA
Sebuah institusi pendidikan memiliki peran yang sangat strategis dalam menyiapkan calon generasi bangsa yang akan datang. Baik buruknya generasi masa depan tergantung proses pendidikan yang dialami oleh peserta didik saat ini. Kualitas inipun didukung oleh kualitas penyelenggara pendidikan yang ada. Pemerintah menyadari bahwa kualitas kinerja kepala satuan pendidikan memiliki korelasi yang positif dengan kualitas penyelenggaraan pendidikan. 8 standar pendidikan yang menjadi tolok ukur kinerja kepala sekolah bukanlah kewajiban administratif semata melainkan hal pokok yang harus terealisasi sesuai dengan rencana.
Setiap sekolah wajib dinilai capaian kinerja kepala sekolahnya oleh pengawasnya masing-masing disamping pengawasan rutin yang diadakan setiap bulannya dalam rangka menjamin kualitas penyelengaraan pendidikan. Idealnya setiap kali penilaian dilakukan terjadi peningkatan ke arah yang lebih baik. Meskipun tidak menutup kemungkinan terjadi penurunan hasil kinerja kepala sekolah.
Pengawas pembina sekolah Bapak H. Suparna., M.Pd melaksanakan Penilaian Kinerja Kepala Sekolah (PKKS) UPTD SMPN 2 Sukasari, Bapak Heri Kusnandar, S.Ag pada tanggal 21 November 2022. Pada kesempatan yang baik ini pengawas diminta untuk memberikan pembinaan kepada semua warga sekolah dengan menjadi pembina upacara sebelum pelaksanaan PKKS dimulai. PKKS ini bertujuan untuk memastikan 8 standar pendidikan di SMPN 2 Sukasari terlaksana dengan baik. Hasilnya nilai PKKS tahun ini mengalami peningkatan yang cukup baik. Hal ini tidak lain karena kinerja semua elemen sekolah dibawah pimpinan komando kepala sekolah.
0 Response to " LAKUKAN PKKS, PENGAWAS BINA BERBAGI DENGAN MENJADI PEMBINA UPACARA"
Post a Comment